hello ..

Assalamu'alaikum .. apa kabar kamu hari ini ??? semoga dalam keadaan sehat selalu . aamiin selalu kunjungi web saya ya , pasti update tentang pendidikan dan info lain tentang bisnis dan ekonomi. Salam pendidikan dari saya Devilia Sugiarto Akuntansi Universitas Gunadarma Assalamu'alaikum .. how are you today ??? hopefully in good health always. Aamiin ..PLEASE always visit my web.. because i'm definitely an update on education and other information about bussinesand economic. regards education from me Devilia Sugiarto Accounting Gunadarma University

Sabtu, 01 November 2014

RUANG LINGKUP BISNIS



1. PENGERTIAN BISNIS DAN JENISNYA


           Bisnis adalah suatu kegiatan jual beli barang maupun jasa antara produsen dan konsumen untuk mendapatkan untung (laba). Contoh bisnis disekitar kita antara lain bisa kita lihat pada saat kita berkunjung ke Supermarket atau Pasar Tradisional .
Disana disediakan berbagai kebutuhan barang yang kita butuhkan sehari-hari . itu merupakan contoh bisnis, dimana kita menjadi konsumen dari Supermarket atau pasar tersebut.

Bisnis dibagi menjadi beberapa jenis diantaranya : Monopsoni, Monopoli, Oligopoli dan Oligopsoni.

Monopsoni

Monopsoni adalah suatu kegiatan pasar yang hanya melibatkan satu perusahaan yang mengelola barang dan jasa tersebut . contohnya : PT. Kereta Api Indonesia, PT. Astra Komponen Indonesia

Monopoli

monopoli adalah kegiatan pasar yang hanya ada satu penjual saja didalamnya yang menguasai pasar dan juga yang berhak menentukan harga pada pasar ini . semakin sedikit barang yang diproduksi, maka akan semakin mahal harga barang tersebut, begitu pula sebaliknya. Tetapi penjual tidak boleh terlalu tinggi dalam memberikan harga dalam penetapan harga. Karena jika harga barang terlalu mahal, maka orang akan menunda pembelian atau berusaha mencari atau membuat barang pengganti dari produk tersebut.
Ciri utama pasar ini adalah adanya seorang penjual yang menguasai pasar dengan jumlah pembeli yang sangat banyak. Ciri lainnya adalah tidak terdapatnya barang pengganti yang memiliki persamaan dengan produk monopolis. Perusahaan monopolis akan berusaha menyulitkan pendatang baru yang ingin masuk ke pasar tersebut dengan beberapa cara; salah satu di antaranya adalah dengan cara menetapkan harga serendah mungkin.


Monopoli ada beberapa jenis antara lain :

Monopoli by Law
Monopoli oleh negara untuk cabang-cabang produksi penting bagi negara dan menguasai hajat hidup orang banyak.

Monopoli by Nature
Monopoli yang lahir dan tumbuh secara alamiah karena didukung iklim dan lingkungan tertentu.

Monopoli by Lisence
Izin penggunaan hak atas kekayaan intelektual


 Oligopoli adalah suatu keadaan pasar di mana penawaran pada satu jenis barang dikuasai oleh beberapa perusahaan.
Umumnya jumlah perusahaan lebih dari dua tetapi kurang dari sepuluh.
Dalam pasar oligopoli, setiap perusahaan menempatkan dirinya sebagai bagian yang terikat dengan permainan pasar,
di mana keuntungan yang mereka dapatkan tergantung dari para pesaing mereka. Sehingga semua usaha promosi,
pengenalan produk baru, perubahan harga, dan sebagainya dilakukan dengan tujuan untuk menjauhkan konsumen dari
 pesaing mereka.

Praktik oligopoli umumnya dilakukan sebagai salah satu upaya untuk menahan perusahaan-perusahaan potensial untuk masuk ke dalam pasar, dan juga perusahaan-perusahaan melakukan oligopoli sebagai salah satu usaha untuk menikmati laba normal di bawah tingkat maksimum
 dengan menetapkan harga jual terbatas, sehingga menyebabkan kompetisi harga di antara pelaku usaha yang melakukan
 praktik oligopoli menjadi tidak ada.





2. TUJUAN KEBIJAKAN BISNIS

Kebijakan Bisnis bertujuan untuk mencapai stablisasi ekonomi yang mengacu pada :
Kesempatan Kerja. Peningkatan produksi ini akan diikuti dengan kebutuhan tenaga kerja. Hal ini berarti akan terjadinya peningkatan kesempatan kerja dan kesehjateraan karyawan.

Kestabilan Harga
Apabila harga suatu barang tetap stabil dan tak berubah karena berbagai faktor akan membuat 
masyarakat akan lebih percaya bahwa harga tersebut tidak akan berhenti sehingga mereka akan terus membeli produk kita.

Melindungi Usaha Kecil dan Menengah
   Karena rata-rata pelaku bisnis di Negara kita ini di dominasi oleh usaha-usaha menengah ke atas. Kebijakan ini berguna untuk mencegah usaha kecil tersingkir dan tidak mempunyai lahan atau wilayah berusaha. Padahal justru usaha kecil ini yang perlu dikembangkan sehingga bisa menjadi lebih besar dan mempunnyai daya saing.

Melindungi Lingkungan Hidup Sekitarnya Untuk tidak merusak atau memberi dampak negative kepada lingkungan hidup sekitar wilayah tempat 
usaha tersebut.Tidak dibenarkan jika membuang limbah ke tempat yang dimanfaatkan oleh penduduk sekitar, seperti sungai. Dengan adanya kebijakan ini, maka para pebisnis juga akan meminimalisasikan dampak negative yang nantinya akan berimbas kepada penduduk dan lingkungan hidup sekitarnya.

Melindungi Konsumen
Konsumen adalah raja yang perlu dilindungi. Kita sebagai konsumen pastitidak ingin dikeceawakan saat membeli barang maupun jasa. Nah perusahaan harus berfikir bagaimana konsumen jangan sampai dirugikan atau dikecewakan oleh karena mengkonsumsi jasa atau barang yang diproduksi. Segala yang diberikan kepada konsumen haruslah yang terbaik dan pelayannya pun harus maksimal.

Pendapatan Pemerintah
 Bisnis yang beroperassi memiliki kewajiban untuk membayar pajak kepada pemerintah. Inilah yang sering kita sebut dengan devisa. Semakin banyak untung/laba yang diperoleh suatu uasaha bisnis, semakin besar pula ia harus membayar pajak Negara demikian sebaliknya. Devisa yang diperoleh tersebut digunakan lagi oleh pemerintah untuk melakukan pembangunan di tiap-tiap wilayah di Negara kita ini. Namun sering terjadi penyelewengan terhadap uang yang seharusnya menjadi hak rakyat (korupsi).

3. SISTEM PEREKONOMIAN DAN SISTEM PASAR

Sistem perekonomian atau sistem pasar adalah aturan–aturan atau cara–cara yang menjadi satu kesatuan dan digunakan untuk mencapai 
tujuan dalam perekonomian.

Sistem ekonomi dapat berfungsi sebagai :
a. Sarana pendorong untuk melakukan produksi
b. Cara atau metode untuk mengorganisasi kegiatan individu
c. Menciptakan mekanisme tertentu agar distribusi barang dan jasa terlaksana dengan baik.

Macam-Macam Sistem Ekonomi
1. Berdasarkan yang mengatur mekanisme dapat dibedakan menjadi 4 bagian yaitu :
Sistem Ekonomi Tradisional
sistem ekonomi yang diterapkan oleh masyarakat tradisional secara turun temurun dengan hanya 
alam dan tenaga kerja.

Sistem Ekonomi Pasar (Liberal/Bebas)
suatu sistem ekonomi dimana seluruh kegiatan ekonomi mulai dari produksi, distribusi dan konsumsi diserahkan
 sepenuhnya kepada mekanisme pasar.

sistem ekonomi Komando (Terpusat)
sistem ekonomi dimana peran pemerintah sangat dominan dan berpengaruh dalam mengendalikan 
perekonomian.

Sistem Ekonomi Campuran

sistem ekonomi pasar dan terpusat, dimana pemerintah dan swasta saling berinteraksi dalam 
memecahkan masalah ekonomi.

2. Berdasarkan yang mengatur kepemilikan Aset :
Sistem Ekonomi Kapitalis
adalah sistem ekonomi yang memberikan kebebasan secara penuh kepada setiap 
orang untuk melaksanakan kegiatan perekonomian.

Sistem Ekonomi Sosialis
Suatu sistem yang memberikan kebebasan yang cukup besar kepada setiap orang
 untuk melaksanakan kegiatan ekonomi tetapi dengan campur tangan pemerintah.

Sistem Ekonomi Campuran


4. KESEMPATAN BISNIS ATAU USAHA

kesempatan bisnis atau usaha adalah adanya peluang bagi produsen untuk memasok barang dan jasa dengan melihat kebutuhan konsumen . Kesempatan bisnis akan tercipta saat kita menemukan barang atau jasa yang sangat dibutuhkan bagi masyarakat. modal keberanian dan secara materi juga dibutuhkan disini . mulai dari merintis usaha kecil hingga menjadi besar .



5. UNSUR-UNSUR PENTING DALAM AKTIVITAS EKONOMI


Banyak unsur-unsur penting dalam aktivitas ekonomi , diantaranya :
1.Keinginan Manusia
2.Cara Memproduksi
3.Sumber Daya
Mengapa keinginan manusia ditempatkan pada nomer satu ? ya karena manusia merupakan target utama dan alasan mengapa aktivitas ekonomi dapat berlangsung .  Keinginan manusia yang tanpa batas membuat produsen berinovasi dalam menciptakan barang dan jasa.



6. HAKIKAT BISNIS


Pada hakikatnya bisnis bertujuan untuk memenuhi kebutuhan manusia baik barang maupun jasa yang sangat berguna bagi kita semua. saat ini sangat banyak bahkan beranekaragam jenis bisnis yang ada disekitar kita yang dapat kita amati perkembangannya. bahkan kita dapat ikut berbisnis dengan mereka tetapi harus memperhatikan etika berbisnis dalam masyarakat sekarang ini . kita harus tetap menjaga norma dilingkungan masyarakat .

7. MENGAPA BELAJAR BISNIS
Agar  kita dapat mengetahui serta memenuhi kebutuhan kita sendiri dan dapat beradaptasi dengan masyarakat luas . Tentunya kita tidak ingin bekerja terus dengan orang lain, maka dengan berbisnis kita dapat bekerja untuk diri sendiri dan dapat menciptakan pekerjaan bagi orang lain . 


Reff : EBOOK PENGANTAR EKONOMI 1 , DAN WIKIPEDIA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih telah mengunjungi blog saya . Jangan sungkan untuk berkomentar agar saya dapat memperbaiki tulisan saya ..thanks .. Success Friends ..